Seminar dan Workshop

Seminar dan Workshop

Alumni

Alumni

Fasilitas Modern

Fasilitas Modern

Fasilitas Lengkap

Fasilitas Lengkap

Classical

Classical

 

Website Bidang Kemahasiswaan

Selamat datang di Website Bidang Kemahasiswaan Universitas AKI. Website ini merupakan sarana penyebaran dan pertukaran informasi tentang kegiatan kemahasiswaan dalam bidang minat, bakat dan penalaran antara bidang kemahasiswaan, mahasiswa, segenap civitas akademika Universitas AKI, dan masyarakat umum yang berkepentingan.
Selain itu dalam website ini juga memuat informasi tentang pedoman, kalender akademik, pengumuman, program hibah, program kreatifitas mahasiswa, program mahasiswa wirausaha, beasiswa, dan prestasi mahasiswa yang sudah di raih dalam bidang kemahasiswaan baik nasional maupun internasional.

Perayaan Puncak Dies Natalis ke-22 Universitas AKI

Dies Natalis ke-22 Universitas AKI

Dies Natalis ke-22 Universitas AKI

Semarang – Universitas AKI (Unaki) baru-baru ini menyelenggarakan Perayaan puncak Dies Natalis ke-22 bertempat di Hall Universitas AKI Jl.Imam Bonjol 16 Semarang.  Acara tersebut berlangsung meriah diikuti oleh Pimpinan, Dosen, karyawan, alumni  dan pemenang lomba.

Acara yang diawali pada tanggal 26 september 2016 dibuka secara langsung oleh Rektor Universitas AKI, Dr. Tri Purwani, SE., MM. dengan acara potong tumpeng yang diikuti oleh seluruh civitas academica Universitas AKI. Dies Natalis ke-22 Universitas AKI  diharapkan menjadi momentum untuk menguatkan komitmen akan perubahan demi kemajuan bersama. Dalam sambutannya beliau menyampaikan perlu ada penegasan tentang upaya-upaya yang harus dilakukan sebagai bagian dari resolusi ulang tahun. Tidak ada salahnya merayakan dies natalis dengan kegiatan-kegiatan hiburan bila ini bagian dari upaya membangun budaya organisasi baru, menghilangkan sekat-sekat antar generasi, membangun sportivitas, dan seterusnya. Demikian pula menyelenggarakan kegiatan-kegiatan serius berkarakter ilmiah untuk mempromosikan hasil karya para civitas academica Universitas AKI  yang membanggakan. Semua kegiatan itu adalah bagian dari ucapan syukur atas pencapaian yang telah diraih. Semangat sebagai suatu kolektivitas inilah yang seharusnya menjadi inti dari peringatan dies natalis sebagai sebuah momentum untuk mengaktualisasikan semangat awal berdirinya Universitas AKI  yang ditradisikan dalam Dies Natalis.

WISUDA UNIVERSITAS AKI XXXVI

Wisuda Universitas AKI XXXVI

Wisuda Universitas AKI XXXVI

Universitas AKI menyelenggarakan Wisuda ke-36 pada tanggal  24 November 2016 kemarin, bertempat di Ruang Grand Rama, Patra Jasa Convention Hotel Semarang. Sidang senat terbuka tersebut dibuka oleh Rektor Universitas AKIDr. Tri Purwani, S.E., M.M. dan dilanjutkan pembacaan SK Rektor tentang pengukuhan lulusan.

Dalam sambutannya, Rektor Universitas AKI Dr. Tri Purwani, SE, MM menyampaikan bahwa Universitas AKI terus berbenah untuk meningkatkan kualitas pendidikannya dalam rangka mewujudkan pendidikan ke arah yang lebih baik menuju masa depan keberlanjutan. Untuk itu Universitas AKI terus meningkatkan kompetensi lulusan agar lebih kompetitif di dunia kerja. Diantaranya kompetensi pengelolaan jaringan dari CISCO bagi lulusan Fakultas Ilmu Komputer dan kompetensi di bidang perpajakan bagi lulusan Fakultas Ekonomi dengan sertifikat Brevet A dan Brevet B. Rektor juga menyampaikan bahwa mulai tahun akademik 2016/2017 ini, Universitas AKI sudah menerima mahasiswa program studi perpajakan. Program studi Perpajakan ini dibuka untuk memenuhi kebutuhan SDM dengan kompetensi bidang perpajakan yang saat ini masih relatif sedikit. Disamping itu Universitas AKI juga sudah menerima mahasiswa dari luar negeri. Dengan adanya mahasiswa asing ini diharapkan mampu menumbuhkan cara berpikir global agar menjadi lulusan yang semakin kompetitif. Sebagai inspirasi bagi lulusan, Rektor menyampaikan pentingnya pembangunan karakter, karena tuntutan SDM pada tahun 2021 nanti adalah SDM dengan good character yang meliputi trustworthinessrespectresponsibilitycaringcitizenship dan fairness. Oleh karena itu Rektor mengharapkan semua lulusan dapat berkarir baik sebagai akademisi, profesional atau technopreneur yang memiliki karakter yang kuat sehingga meraih keberhasilan.

WORKSHOP SEM DENGAN PROGRAM AMOS DI UNAKI

Workshop SEM dengan Program AMOS di UNAKII

Workshop SEM dengan Program AMOS di UNAKI

Fakultas Ekonomi UNAKI baru-baru ini menyelenggarakan acara Workshop SEM (Structural Equation Modeling) dengan Program AMOS (Analisis of Moment Structures) selama 2 hari bertempat di Laboratorium Komputer Kampus UNAKI. Workshop ditujukan untuk mahasiswa yang sedang membuat tugas akhir, dosen, para peneliti dan praktisi. Acara ini dibuka  oleh  Dekan Fakultas Ekonomi Dr. Lutfi Nurcholis, S.T.,S.E.,M.M. Dalam sambutannya, Lutfi mengatakan SEM merupakan suatu alat statistik yang sangat berguna bagi para mahasiswa, dosen atau peneliti pada bidang ilmu sosial (ekonomi, sosiologi, psikologi, dan lain sebagainya). SEM telah menjadi suatu “keharusan” untuk penelitian. SEM dikenal sebagai perhitungan analisis statistik yang cukup rumit dan sulit dilakukan secara manual maupun dengan menggunakan perangkat lunak yang sudah ada sebelumnya. Tetapi dengan menggunakan AMOS proses penghitungan dan analisis menjadi lebih sederhana bahkan orang-orang awam yang bukan ahli statistik akan dapat menggunakan dan memahami dengan mudah. Menurut Lutfi, tujuan workshop ini adalah untuk mengenalkan dan memperdalam pengetahuan peserta mengenai analisis SEM dengan Program AMOS.

Kemeriahan Culture Day Menyambut Dies Natalies

Peringatan hari lahir dalam sejumlah besar budaya dianggap sebagai peristiwa penting yang menandai awal perjalanan hidup. Karena itu, biasanya peringatan tersebut dirayakan dengan penuh syukur dan kebahagiaan. Dies Natalies 2015 di UNAKI kali ini diselenggarakan dengan cara yang berbeda, dimana Fakultas Psikologi bersama Fakultas Bahasa dan Sastra berkolaborasi mengadakan Pentas Budaya (Culture Day) dengan tema “Java for Us”.  Kegiatan culture day ini dilaksanakan sehari sebelum Dies Natalies diadakan yaitu Jumat, 25 September 2015 sedangkan Dies Natalies Fakultas Psikologi yang ke-12 dan Fakultas Bahasa dan Sastra yang ke-17 diselenggarakan pada Sabtu, 26 September 2015. Dalam sambutannya, Alice Zellawati,M.Psi selaku Dekan Fakultas Psikologi beserta Indah Arvianti, M.Hum selaku Dekan Fakultas Bahasa dan Sastra mengatakan kegiatan – kegiatan yang kami lakukan selama dua hari berturut-turut ini dilaksanakan demi mempererat silaturahmi antar sesama mahasiswa maupun para dosennya.

Alex Dharmawan, ST,  M.Kom selaku Deputi Rektor Bidang Sumber Daya yang juga hadir dalam perayaan ini mengemukakan apresiasinya kepada para mahasiswa dalam mengadakan kegiatan – kegiatan kemahasiswaan terutama Culture Day yang di koordinasi oleh Fakultas Psikologi dan pada dies natalies ini Fakultas Psikologi maupun Bahasa dan Sastra rencananya akan diberikan dana pengembangan laboratorium demi meningkatkan kualitas dalam kegiatan belajar mengajar di dalam kelas.

Translate »
error: Content is protected !!!